Large Rainbow Pointer

MAIN PAGE

Rabu, 28 November 2012

Pengalaman Mengesankan



Berlibur ke Hong Kong

     Pada bulan Juni 2010, aku dan keluargaku berlibur ke Hong Kong. Kami pergi ke Bandara Soekarno-Hatta pada jam 4.00 karena pesawat akan terbang pada jam 6.00. Sesampainya di bandara, kami langsung ke Terminal 2. Pesawat lepas landas tepat pada jam 6.00. Perjalanannya memakan waktu kurang lebih 6 jam. Aku dan adikku menonton film di pesawat. Kita sampai di Hong Kong pada jam 11.00 waktu setempat. Kami pergi ke hotel dan beristirahat. Pada malam harinya, kami berjalan-jalan mengelilingi Hong Kong. Kami pergi ke Ladies Market dan Hong Kong Mall. Setelah berkeliling, kami pun pulang dan beristirahat karena besok kami akan ke Disneyland Hong Kong.
     Aku bangun pagi-pagi dan bersiap untuk pergi ke Disneyland. Kami sarapan dulu di hotel dan pergi ke Disneyland dengan bus. Perjalanannya tidak memakan waktu yang cukup lama, hanya kurang lebih 1 jam. Setelah sampai, kami membeli tiket masuk dan berfoto di depan gerbang Disneylannd. Kami pun memasuki wilayah Tomorrowland terlebih dahulu. Kami menaiki berbagai macam wahana, antara lain Space Mountain dan Buzz Lightyear Astro Blaster. Lalu, kami ke wilayah Fantasyland dan menaiki wahana lainnya, seperti Mickey’s Philhar Magic dan The Golden Mickey’s. Jam menunjukkan pukul 12.00 dan kami makan siang di restoran yang bernama Royal Banquet Hall. Restoran itu bernuansa klasik. Kami menikmati makan siang kami sambil ditemani alunan musik yang indah. Lalu, kami melanjutkan petualangan kami di Disneyland. Kami ke wilayah Adventureland dan menaiki beberapa wahana, antara lain Tarzan’s Tree House dan Jungle River Cruise. Setelah menaiki wahana-wahana yang seru dan asyik, kami merasa lelah. Jadi, kami beristirahat dulu di restoran Tahitian Terrace. Setelah beristirahat, kami berbelanja baju, pernak-pernik, dan oleh-oleh untuk keluarga di Jakarta. Kami pergi ke Emporium, sebuah toko yang lengkap dan dipenuhi dengan berbagai macam cinderamata. Malam pun tiba, kami pergi ke lapangan tengah Disneyland untuk menyaksikan pertunjukan kembang api. Pertunjukan itu sangat indah dan bagus. Karena sudah malam, kami meninggalkan Disneyland dan kembali ke hotel.
     Keesokan harinya, kami ke The Peak dan Madame Tussauds. Madame Tussauds dipenuhi dengan patung lilin orang-orang terkenal, seperti Obama, Michael Jackson, dan lain-lain. Kami berfoto-foto dengan patung-patung lilin itu.
     Pada hari keempat, kami berpindah dari Hong Kong ke Shenzhen, Cina. Kami hanya menginap semalam di Shenzen. Pada pagi hari, kami naik bus menuju Shenzhen. Perjalanan memakan waktu cukup lama. Setelah sampai di Shenzen, kami pergi ke hotel. Lalu, kami pergi ke China’s Culture Village dan Windows of the World. Di China’s Culture Village, kami menonton pertunjukan drama khas Cina. Di Windows of the World, terdapat miniatur-miniatur dari bangunan terkenal di dunia. Contohnya, Menara Eiffle, Big Ben, Patung Liberty, dan Candi Borobudur. Kami berkeliling Windows of the World dan berfoto-foto. Setelah selesai berkeliling, kami kembali ke hotel dan membereskan barang-barang kami karena besok kami akan kembali ke Indonesia.
     Keesokan harinya, aku bangun pagi dan bersiap-siap meninggalkan hotel. Kami check-out hotel dan pergi ke Hong Kong dengan bus. Setelah sampai di Hong Kong, kami langsung pergi ke Bandara Internasional Hong Kong. Sambil menunggu pesawat, kami makan siang dan membeli beberapa souvenir. Jam 15.00 tepat, kami pergi ke Terminal 4 dan masuk ke pesawatnya. Pesawat lepas landas pada pukul 15.30. Kami pun dalam perjalanan kembali ke Indonesia. Walaupun hanya lima hari, liburan kali ini sungguh menyenangkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar